Daftar Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan (FAQ)

Pada bagian ini, Kami khususkan bagi Anda yang memiliki pertanyaan seputar E-Book yang tersedia. Perlu dipahami bahwa pertanyaan serta jawaban yang Kami tampilkan di sini merupakan skenario, di mana mungkin saja tidak sama persis dengan yang Anda maksudkan, tetapi silakan Anda maknai serelevan mungkin bagi skenario pertanyaan maupun jawaban yang sekiranya hampir sesuai/ sesuai dengan harapan/ maksud Anda.

Tanya : "Apakah E-Book itu?"
Jawab : E-Book atau Electronic Book merupakan suatu produk informasi yang berformat digital, yaitu bisa berupa bacaan, berita, panduan (tutorial), dan lain sebagainya. Dengan kata lain, E-Book adalah ibarat sebuah buku, namun biasaya dapat secara lebih fleksibel untuk penggunaannya karena dapat diakses/ dimanfaatkan melalui media elektronik, semisal Handphone, Smartphone, Tablet PC, Komputer, Laptop, dan lain-lain.

Tanya : "Apakah Kelebihan (Keuntungan) Serta Kekurangan (Kerugian) Penggunaan Media Informasi Berupa E-Book?"
Jawab : Dari segi Kelebihan (Keuntungan) pemanfaatan informasi melalui media E-Book, yaitu fleksibel dan mudah apabila ingin digunakan (dibaca) karena bisa diakses melalui media elektronik yang sudah memiliki kapasitas untuk dapat menggunakan E-Book melalui program yang biasanya dikenal dengan istilah PDF Reader, terlebih lagi media elektronik (Handphone, Tablet PC, Laptop, dan lain-lain) saat ini telah memiliki banyak keunggulan, terutama dalam segi ukurannya yang relatif kecil, ringan dan mudah dibawa (mobile), sehingga akan memudahkan penggunanya. Sementara itu, jika ditinjau dari segi Kekurangan (Kerugian) pemanfaatan informasi melalui media E-Book, yaitu mungkin lebih ke arah kebiasaan orang-orang yang biasanya memanfaatkan media buku cetak sebagai sarana informasi, namun kali ini harus mengalihkan metode pemanfaatan informasinya kepada sebuah media elektronik (kemungkinan besar hal ini hanya bersifat sementara saja, karena dalam pandangan Kami, tentu saja dengan menggunakan media elektronik yang notabene sederhana untuk digunakan dalam menggunakan E-Book, maka seharusnya akan lebih memudahkan penggunanya ketimbang harus menggunakan media buku cetak yang terkadang cukup merepotkan untuk dapat dimanfaatkan (misal : ukuran buku yang terlalu besar/ berat, dan lain-lain)). Akan tetapi, tentu saja, kesemua hal tersebut Kami kembalikan lagi kepada pilihan diri Anda masing-masing.

Tanya : "Saya Ingin Melihat Isi Atau Materi Dari E-Book Yang Tersedia Terlebih Dahulu, Bagaimana Caranya?"
Jawab : Untuk dapat melihat isi atau materi dari E-Book yang Kami sediakan, mohon maaf sebelumnya bahwa Anda tidak dapat melihat isi atau materi E-Book tersebut terlebih dahulu, melainkan harus melalui pemesanan (pembelian) E-Book, dan setelah segala proses administrasi pembayaran/ pembeliannya Kami nyatakan beres, Kami agar segera mengirimkan E-Book langsung ke alamat email yang telah Anda informasikan untuk dapat segera Anda manfaatkan.

Tanya : "Saya Tidak Terbiasa Menggunakan Media E-Book Sebagai Sarana Pemanfaatan Informasi."
Jawab : Pemanfaatan informasi yang ada di dalam E-Book tentu saja sama mudahnya dengan penggunaan media buku cetak pada umumnya. Terlebih lagi, seperti yang Kami telah jelaskan bahwa dengan menggunakan E-Book, maka seharusnya Anda akan mendapat kemudahan tambahan dengan tidak perlu repot ketika Anda ingin memanfaatkannya (membacanya) karena E-Book dapat disimpan pada media elektronik (Handphone, Tablet PC, Laptop, dan lain-lain) yang secara teoritis dapat Anda bawa kemana pun Anda pergi/ berada (mobile) ketimbang harus membawa media buku cetak yang biasanya cukup merepotkan untuk dibawa (misal : ukuran buku yang terlalu besar/ berat, dan lain-lain).

Tanya : "Saya Ingin Membeli/ Memesan E-Book Tersebut, Bagaimana Caranya?"
Jawab : Untuk melakukan pemesanan (pembelian) E-Book dapat Anda lakukan dengan cara yang sangat sederhana. Silakan berkenan baca dan pelajari caranya melalui BAGIAN INI.

Tanya : "Saya Sudah Beli Dan Memiliki E-Book Tersebut, Lalu Bagaimana Selanjutnya?" 

Jawab : Sebelumnya Kami berterima kasih karena Anda sudah ambil bagian dalam memanfaatkan informasi positif yang Kami sediakan melalui produk E-Book Kami. Langkah selanjutnya setelah Anda berhasil menerima E-Book yang Anda pesan/ beli dan terkirim lewat email, maka Anda tinggal menggunakannya saja seperti halnya mengakses file dokumen pada komputer, namun perlu diperhatikan juga bahwa Anda harus menginstall PDF Reader terlebih dahulu agar dapat melihat isi/ materi E-Book Kami.

Demikian mengenai beberapa skenario pertanyaan serta jawaban yang Kami sediakan. Mohon maaf sebelumnya apabila Anda belum berhasil menemukan skenario pertanyaan dan jawaban yang sesuai dengan harapan Anda, karena Kami memang menyiapkan bagian ini untuk hal yang bersifat umum dan mendasar saja. Jadi, bagi Anda yang memiliki pertanyaan khusus atau pertanyaan lebih lanjut seputar E-Book Kami, dipersilakan untuk mengirimkan SMS ke nomor 0858 138 49949. 

PERHATIAN : Mohon agar mengajukan pertanyaan Anda melalui SMS saja, karena apabila Anda melakukan panggilan telepon Kami khawatir tidak akan maksimal untuk menjawab pertanyaan Anda sekalian, sehubungan dengan banyaknya pertanyaan dari pelanggan di seluruh Indonesia setiap waktunya. 

Terima kasih.